Menampilkan File Berdasarkan Ekstensi Pada PHP dan MySQL

Ekstensi file menjadi informasi awal untuk membedakan tingkatan file dalam penggunaan. Seperti yang telah kita ketahui ekstensi file itu sangat banyak dan beragam, contoh paling sering dan berhubungan erat dengan aktifitas kita dalam menggunakan komputer yaitu Microsoft Office. Pada Microsoft Office sendiri terbagi beberapa ekstensi file yaitu: Microsoft Word dengan ekstensi (.docx), Microsoft Excel dengan ekstensi (.xlsx), Microsoft Power Point dengan ekstensi (.pptx) dan masih banyak lagi komponen Microsoft Office dengan masing-masing ekstensi. Selain Microsoft Office ada bermacam-macam ekstensi file secara umum misal; file gambar, file video, file arsip ter-enskripsi, file PDF (Portable Document Format) dan masih banyak lagi yang tak bisa disebutkan satu persatu dalam tutorial ini, namun yang pasti masing-masing file-file tersebut di atas memiliki ekstensi berbeda-beda.

Menampilkan file berdasarkan ekstensi pada PHP dan MySQL merupakan sebuah tutorial singkat yang akan memberikan edukasi tentang bagaimana cara untuk menampilkan file-file yang telah di unggah dari halaman sebuah website, kemudian file tersebut di kategorikan berdasarkan ekstensi masing-masing file agar dapat ditampilkan pada form sebuah tabel pada website, seperti contoh gambar berikut:
 
Contoh gambar
Menampilkan file bedasarkan ekstensi pada PHP dan MySQL
 
Gambar seperti di atas merupakan salah satu contoh yang menampilkan beberapa ekstensi file dalam sebuah tabel halaman website dengan contoh studi kasus menampilkan file-file materi pelajaran sekolah. Mungkin banyak teman-teman khususnya yang baru belajar membuat sebuah aplikasi website dengan PHP bertanya-tanya: bagaimana cara mendapatkan ekstensi file dalam PHP ?, atau bagaimana mengkategorikan agar mengetahui ekstensi suatu file pada PHP ?. Nah,, pada tutorial ini, saya akan memberikan salah satu cara untuk menampilkan file berdasarkan ekstensi pada PHP dan MySQL beserta dengan langkah-langkah dan contoh gambarnya. Silakan disimak langkah-langkanya sebagai berikut:
  • Buatlah sebuah database baru yang berfungsi untuk menyimpan data-data file yang akan ditampilkan, contoh nama database : materi
  • Selanjutnya buatlah sebuah tabel pada database yang sudah diciptakan tadi, tabel ini berfungsi untuk menampung data-data file, contoh tabel : file_materi seperti contoh gambar berikut:
Contoh gambar proses pembuatan tabel pada database

  • Insert (inputkan) beberapa data pada tabel database (file_materi) yang telah dibuat tadi, dengan cara input pada tools insert pada phpmyadmin atau mengunjungi postingan sebelumnya tentang Cara Mudah Review sebelum Upload,Edit,Hapus Gambar Pada Php Dan Mysql. Data hasil inputan tersebut yang kemudian akan dijadikan simulasi untuk menampilkan ekstensi file, karena tutorial ini tidak menyertakan proses penginputan file dengan masing-masing ekstensi. Proses penginputan file kurang lebih sama dengan penginputan gambar.
  • Pastikan pada tabel file_materi telah terinput dan file-file yang di inputkan di upayakan dengan ekstensi yang berbeda agar dapat tampil dengan jenis ekstensi masing-masing, seperti contoh gambar berikut:
Contoh gambar tabel data yang telah terinput
  • Apabila tabel database telah terinput seperti gambar diatas selanjutnya buat sebuah folder pada xampp yang telah ter-instal pada komputer anda,  contoh (C:\xampp\htdocs\contoh-materi) yang berfungsi untuk penyimpanan file PHP yang akan dibuat dan dalam folder tersebut dibuat pula folder untuk penyimpanan gambar (contoh folder: gambar) seperti gambar berikut:
Contoh gambar pembuatan folder penyimpanan file PHP dan gambar
  • Langkah selanjutnya siapkan sebuah file PHP untuk proses pengkodean cara menampilkan file berdasarkan ekstensi, (contoh tutorial ini: index.php) kemudian masukan source code php berikut:
<html>
<head>
<meta http-equiv="Content-Type" content="text/html; charset=utf-8" />
<title>kodingbuton.com</title>
</head>

<body bgcolor="#CCFFFF">
<center>
<h3>Menampilkan File Bedasarkan Ekstensi Pada PHP dan MySQL</h3>
<h3> Tutorial <a href="https://www.kodingbuton.com/">kodingbuton.com</a></h3>
</center>
<?php
$server = "localhost";
$user = "root";
$password = "";
$database = "materi";

mysql_connect($server,$user,$password) or die ("Koneksi gagal");
mysql_select_db($database) or die ("Database tidak ditemukan");
?>
<center><table bgcolor="#FFFFFF" border="1" style="table-bordered">
<thead>
<tr><th>No</th><th width="300">Judul</th><th>Nama File</th></tr></thead>
<?php
$sql = mysql_query("SELECT * FROM file_materi");
       $no=1;
    while ($r=mysql_fetch_array($sql)){
 ?>
 <?php
       echo "<tr><td>$no</td>
             <td>$r[judul]</td>";
            
echo"<td><center>";
             if (!empty($r[nama_file])){
             $pecah = explode(".", $r[nama_file]);
             $ekstensi = $pecah[1];
             if ($ekstensi == 'zip'){
                 echo "<a href='?module=download-get&id_download=$link_download'><img src='gambar/zip.png' width='40' height='35'></a>";
             }
             elseif ($ekstensi == 'rar'){
                 echo "<a href='?module=download-get&id_download=$link_download'><img src='gambar/rar.png' width='40' height='35'></a>";
             }
             elseif ($ekstensi == 'docx'){
                 echo "<a href='?module=download-get&id_download=$link_download'><img src='gambar/doc.png' width='40' height='35'></a>";
             }
             elseif ($ekstensi == 'pdf'){
                 echo "<a href='?module=download-get&id_download=$link_download'><img src='gambar/pdf.png' width='40' height='35'></a>";
             }
             elseif ($ekstensi == 'ppt'){
                 echo "<a href='?module=download-get&id_download=$link_download'><img src='gambar/ppt.png' width='40' height='35'></a>";
             }
             elseif ($ekstensi == 'pptx'){
                 echo "<a href='?module=download-get&id_download=$link_download'><img src='gambar/pptx.png' width='40' height='35'></a>";
             }
             elseif ($ekstensi == 'MP4'){
                 echo "<a href='?module=download-get&id_download=$link_download'><img src='gambar/video.png' width='40' height='35'></a>";
             }
             elseif ($ekstensi == 'xlsx'){
                 echo "<a href='?module=download-get&id_download=$link_download'><img src='gambar/excel.png' width='40' height='35'></a>";
             }
             elseif ($ekstensi == 'jpg'){
                 echo "<a href='?module=download-get&id_download=$link_download'><img src='gambar/jpg.png' width='40' height='35'></a>";
             }
             }else{
                 echo "<a href='?module=download-get&id_download=$link_download'><img src='gambar/kosong.png' width='40' height='35'></a>";
             }
             echo"</center></td></tr>";
      $no++;
    }  ?>
    
</table></center>

</body>
</html>
  • Jika proses pengkodean telah selesai, simpan file index.php tersebut pada folder yang telah disiapkan tadi.
  • Kemudian buka browser dan ketikan url localhost/contoh-materi pada address bar. Jika proses pengkodean berhasil maka akan tampil seperti gambar pertama diatas.

Demikian tutorial edukasi tentang langkah-langkah menampilkan file berdasarkan ekstensi pada PHP dan MySQL, semoga bermanfaat untuk bahan pembelajaran dan memberi inspirasi buat proses pembuatan coding website yang dikerjakan...!

 

Apabila ada source code yang tidak berjalan, error atau  tidak sesuai,, silahkan isi kolom komentar pada bagian bawah tutorial ini...!.

Post a Comment

Previous Post Next Post